Terbongkarnya penggunaan tiket palsu delapan pemudik asal Surabaya yang menggunakan Kereta Api Kertajaya jurusan Pasar Senin - Pasar Turi, Senin (13/7/2015) menghebohkan media sebab tiket yang digunakan identik 100 persen.
Karena kemiripan tiket dengan aslinya delapan penumpang asal Surabaya tersebut lolos dari pemeriksaat petugas, Terbongkarnya penggunaan tiket palsu tersebut setelah diketahui ada double seat ( dua tiket di satu tempat duduk ).
" Delapan orang ini tadinya duduk di kereta makan, sepertinya diarahkan sama calonya. Pas perugas memerintahkan untuk duduk di kursi masing masing di situ baru terbongkar mereka menggunakan tiket palsu. Nama mereka tidak tercantum di daftar manifest penumpang. " Jelas Kepala Humas Daop 3 Cirebon, Supriyanto (14/7/2015)
Jika dilihat dari bentuk blanko hingga bentuk tulisan sangat mirip, bahkan blanko tiket palsupun sama memiliki hologram di pinggir tiket. "Tiketnya asli, datanya yang palsu." Kata Supriyanto
*metrotvnews.com
Artikel keren lainnya:
Belum ada tanggapan untuk "Hati-Hati Tiket Kereta Palsu yang (Hampir) Asli 100 Persen"
Post a Comment